KOMPAS.com — Korea Selatan (Korsel) akan membangun Kota Myanko di Pelabuhan Thilawa, Myanmar. Warta dwimingguan, Eleven, dalam salah satu tulisannya pada Jumat (21/10/2011) mengemukakan hal itu.Kata "Myanko" sejatinya adalah kependekan dari "Myanmar Korea". "Korsel menginvestasikan 5 miliar dollar AS untuk pembangunan tersebut," tulis Eleven.
Delegasi HANA Internasional Inc asal Korsel dan Menteri Transportasi Myanmar U Nyan Tun Aung memang sudah sempat mendiskusikan proyek ini pada Agustus lalu. Menurut rencana, pelabuhan itu akan menjadi zona ekonomi khusus. Di situ akan ada pelabuhan biofuel dan pembangkit listrik tenaga angin dan matahari untuk industri.
Thilawa, kemudian bernama Terminal Internasional Myanmar Thilawa (MITT), adalah pelabuhan laut dalam. Letaknya 25 kilometer di selatan ibu kota Myanmar, Yangon. Sebelumnya, di kawasan ini memang sudah ada kegiatan internasional bongkar muat barang. Investor yang menanamkan modalnya di Thilawa saat ini adalah Hotchison Port Holdings (HPH).