Posted by : Unknown
Rehat sejenak
Dari kepungan dunia
Demi bertahan hidup
Pagi yang indah kusambut
Hangatnya mentari seperti cintamu
Yang bisa membebaskanku sesaat
Dirimu bersama sang udara
Menghiasi diriku dengan senyummu
Dan rambut yang terurai sempurna
Berkibar bagai Sang Saka
Kau bawa dua gelas susu hangat
Kuteguk perlahan kenikmatannya
Sudah lama kebersamaan ini luntur
Sejak batang usia kita semakin tinggi
Semakin terkepung oleh rutinitas
Yang semakin trengginas
Kucoba memflashbacknya
Hanyutan dalam kenangan
Membawaku kembali ke masa lalu
Disaat terawang diantara teras langit
Kuingat masa muda dulu
Ketika cinta bersemi
Yang mesra diantara kita
Cumbu dan ciuman sudah biasa
Asal kita nyaman satu sama lain
Saling berpeluk tuk menghangatkan
Kasih dan cinta dalam lubuk hati
Hingga cinta kita dipersatukaan
Kini rasa itu tetap sama
Meski tidak lagi menggelora
Meski nafsu ini pudar
Karena semakin merenta dan merapuh
Namun cinta kita tetap sejati
Yang kan kuat,saling menghidupi
Takkan luntur goresan cinta yang dibuat
Oleh pena berisikan tinta kasih
Pada buku kehidupan yang usang
Meski nantinya menua dan terpisahkan tanah
Namun cinta kita kan tetap bersatu
keren bray terus berkarya yah
BalasHapuswew, semakin hari semakin puitis :)
BalasHapuslanjutkan kreativitasmu
DUNIA IT
nice :)
BalasHapushttp://intech-cyber.blogspot.com/
mantab
BalasHapuscomen back gan http://adf.ly/GL1EW
Bagus n menarik
BalasHapusSekian
Nice posting, maaf cuma kunjungan rutin aja :D
BalasHapuskeren badai bro!
BalasHapuscetar membahana sob!!
BalasHapussastrawan baru nih
BalasHapus